Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungbalai, Drs. H. Fakhri, M.Pd.I memimpin doa pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-73, Jumat 17 Agustus 2018 di lapangan Kantor Walikota Kota Tanjungbalai. Turut hadir unsur Forkopimda, sejumlah pejabat SKPD, personil TNI/Polri, Pegawai Negeri Sipil dan para pelajar.

Kakankemenag Tanjungbalai Pimpin Doa HUT Kemerdekaan RI Ke-73

Pembacaan teks do’a yang merupakan akhir dari peringatan detik-detik proklamasi itu berisi tentang makna kemerdekaan, persatuan dan persaudaraan antara sesama warga negara, serta tugas generasi saat ini sebagai pengisi hari-hari setelah kemerdekaan dengan nilai positif dan sesuai perkembangan zaman.

Saat memimpin doa, Fakhri mengatakan di bawah naungan kasih sayangMu pada hari ini 17 Agustus 2018 kami seluruh bangsa Indonesia kembali dapat memperingati Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke-73 dengan semangat prklamasi kemerdekaan. Gelorakan di setiap hari kami semangat bekerja dan berinovasi meraih prestasi untuk meningkatkan harkat dan martabat bangsa kami dalam pergaulan bangsa-bangsa di dunia.

Hindarkanlah bangsa dan negara kami dari fitnah dan marabahaya, jauhkanlah kami dari perpecahan dan permusuhan, mantapkan kesatuan dan persatuan bangsa kami, karena persatuan menjadi modal dan kekuatan dalam membangun negara dan bangsa kami untuk mewujudkan masyarakat yang taat beragama, rukun, cerdas dan sejahtera lahir batin dalam rangka mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian, berlandaskan gotong royong.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Pemersatu, jadikanlah kehidmatan memperingati detik-detik proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ini sebagai momentum untuk dapat meningkatkan kami akan jasa-jasa dan pengorbanan para pahlawan pendahulu kami. Bangkitkan semangat kami untuk meneruskan cita-cita perjuangan mereka yang sangat luhur dan mulia.

Ya Allah, terimalah permohonan dan doa kami, Engkau Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui, amin ya rabbal alamin.

 
Kementerian Agama Kota Tanjungbalai © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top