Keluarga Besar Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungbalai mengadakan acara tepung tawar dan upah-upah bagi 3 orang ASN yang memasuki masa purnabhakti diantaranya Penyuluh Agama Islam, H. Syahron Sirait, S.Pd.I, Staf KUA Kecamatan Datuk Bandar, Najaruddin dan Staf KUA Kecamatan Teluk Nibung, Nuraini yang diadakan di Musholla Nurul Ihsan Kemenag Tanjungbalai, Selasa 25 September 2018.

Kemenag Tanjungbalai Upah-Upah 3 ASN Yang Memasuki Masa Purnabhakti

Acara dihadiri para Kepala Seksi, Kepala KUA Kecamatan, Kepala Madrasah, Pengawas, Penyuluh Agama Islam dan para pegawai PNS serta Non PNS.

Sebelum sesi acara upah-upah 3 ASN yang memasuki masa purnabhakti, ASN Kemenag Tanjungbalai juga mengupah-upah Drs. H. Fakhri, M.Pd.I yang baru di lantik pada bulan lalu sebagai Kakankemenag Depenitif.

Tepung tawar dan upah-upah diawali oleh Kakankemenag Tanjungbalai beserta istri dan selanjutnya diikuti oleh ASN Kemenag Tanjungbalai. Tidak terkecuali para ASN Non PNS juga ikut serta menepung tawar.

Dalam kata sambutan mewakili ASN yang di upah-upah, Syahron menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rekan-rekan yang telah membuat acara ini dengan baik. Semoga acara yang dibuat ini kami jadikan sebagai semangat kami dalam menjalankan aktifitas kami nantinya.

Ia juga mengharapkan mari kita semua bersama-sama saling bahu membahu dalam membangun Kemenag Tanjungbalai menjadi lebih baik lagi untuk masa yang akan datang walaupun kita sudah tidak bersama lagi.

Kakankemenag Tanjungbalai dalam kata sambutannya menyampaikan kami semua akan selalu mendoakan Bapak dan Ibu yang memasuki masa purnabhakti agar diberikan Allah kesehatan dan semangat dalam menjalani aktifitas walaupun sudah tidak melakukan aktifitas bersama kami lagi. 

Fakhri juga berharap walaupun sudah  memasuki masa purnabhakti diharapkan juga bimbinganya dan juga pituah-pituahnya serta juga hubungan yang terjalin ini jangan sampai putus akan tetapi selalu kita eratkan baik itu diwaktu kerja maupun diluar waktu kerja.

 
Kementerian Agama Kota Tanjungbalai © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top