Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungbalai, Ahmad Lokot bersama Kasubbag TU, Amran menghadiri pelantikan Pimpinan Daerah Dewan Masjid Indonesia Kota Tanjunngbalai periode 2017-2022 oleh Dewan Masjid Indonesia Provinsi Sumatera Utara, H. Soltar Nasution di Aula pendopo rumah dinas Kota Tanjungbalai, Rabu 09 Agustus 2017.

Kakankemenag Tanjungbalai Hadiri Pelantikan PD DMI Kota Tanjungbalai Periode 2017-2022

Tampak hadir pada acara tersebut Walikota Tanjungbalai, M. Syahrial, Wakil Walikota, Ismail, Ketua DMI Kota Tanjungbalai, Datmi Irwan, perwakilan DPRD Tanjungbalai, Kapolres, Ka. Lapas, Ka. Imigrasi, Ka. Bea dan Cukai, para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, para rombongan DMI Provsu dan tamu undangan yang berhadir.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan tausiah agama oleh Hasanuddin Sinaga yang merupakan imam tetap Masjid Istiqlal Jakarta.

Pada laporan panitia Fakhri yang merupakan Kasi Penmad Kemenag Tanjungbalai menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Walikota Tanjungbalai yang telah memfasilitsi terselenggaranya acara ini. 

“Terima kasih juga kepada Dewan Mukhtasar, Ketua DPRD dan semua pihak yang telah memberikan bantuan moril dan materil sehingga acara ini dapat berjalan dengan baik dan lancar, kiranya semua ini Allah jadikan sebagai amal jariah dan amal sholih yang kelak Allah balas dengan pahala yang berlipat ganda”, tambahnya.

Dalam sambutannya Ketua Dewan Masjid Provinsi Sumatera Utara menyampaikan bahwa dengan dilaksanakan pengukuhan kepengurusan tersebut diharapkan pengurus yang baru dilantik dapat memenuhi dan melaksanakan perintah yang telah diamanahkan dalam upaya menjaga, memakmurkan masjid dan dimakmurkan masjid.

“Sehingga, mereka  mampu untuk mengamalkan nilai – nilai akhlakul karimah dalam menjalankan tugas yang akan diemban nantinya” tegas Soltar Nasution.

Walikota Tanjungbalai dalam arahannya mengatakan Pemerintah Kota Tanjungbalai mengucapkan selamat atas pelantikan Pengurus Daerah Dewan Masjid Indonesia Kota Tanjungbalai. Semoga pelantikan ini membawa iklim baru kearah perubahan yang lebih baik lagi, serta dapat mengemban amanah dengan sebaik-baiknya.

Walikota juga mengungkapkan bahwa Pemerintah Kota Tanjungbalai akan memberikan bantuan kepada Masjid dan Mushola yang ada di Tanjungbalai serta akan membangun masjid agung bernama “Syekh Abdul Wahab Rokan” di Tanjungbalai.

Usai acara pelantikan dilanjutkan dengan pemberian santunan berupa sembako dan uang kepada 60 anak yatim dari 6 kecamatan di Tanjungbalai dan juga dilakukan acara adat khas budaya melayu yakni upah-upah dan tepung tawar kepada Walikota Tanjungbalai dan istri Ny. Sri Silvia Novita, yang akan berangkat melaksanakan ibadah haji tanggal 23 agustus tahun ini.

 
Kementerian Agama Kota Tanjungbalai © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top